Sunday, April 19, 2009

Skripsi

Perkembangan skripsi saya selama beberapa bulan ini rupanya nggak begitu baik T.T
Saya baru memasuki bab 2 dan masih menunggu revisi dari sang dosen. Semoga revisi kali ini mendapat respon yang baik. Yang jadi masalah, di saat terakhir saya konseling adalah, saya belum bisa menemukan sumber yang tepat untuk menjadi landasan teori mengenai giri dan gimu yang saya bahas. Well, kalau yang basa inggris sih banyak banget di JF. Masalahnya, yang basa Jepang itu yang susah. Bukannya nggak ada, tapi tahun buku itu dicetak yang nggak cocok. Seandainya ada edisi revisi nya, pasti saya bisa lebih beruntung.

Tapi semoga ada jalan, supaya saya bisa bertemu dengan si teori berbahasa jepang ini ... >.<

Selebihnya, saya belum melakukan banyak penambahan terhadap skripsi saya. Paling-paling hanya disuruh membuat kerangka dari bab 3 mengenai analisis saya terhadap korpus datanya. Yah, awalnya bingung, tapi ketika dijelaskan, yah,,,pake aja seperti yang dosen saya jelasin, hihi...

Saya harap, nggak akan ada halangan besar ketika menghadapi skripsi ini. Karena saya ingin sekali lulus tepat waktu, sehingga bisa kerja dan kembali melanjutkan impian saya untuk tetap menulis. Hehe, sebenarnya sih bisa aja kalau sekarang-sekarang ini saya lakukan, tapi saya nggak mau. Takutnya kalau kebablasan asik dengan nulis, skripsi saya bisa terlantar. Dan lagi pula, saya memilih membangun kerangka ide seiring berjalannya waktu, hingga nanti ketika skripsi selesai, mudah-mudahan saya bisa melanjutkan kegemaran saya tersebut.